Halaman

04 Agustus 2009

Hari Ke-36, Asma ke-36: Al-'Aliyy

Al-'Aliyy
Maha Tinggi (The Most High / The Highest)
"(Kuasa Allah) yang demikian itu, adalah karena sesungguhnya Allah, Dia-lah (Tuhan) yang Haq (benar) dan sesungguhnya apa saja yang mereka seru selain Allah, itulah yang batil (salah), dan sesungguhnya Allah, Dialah yang Maha Tinggi lagi Maha Besar" (Q.S. Al-Hajj[22]:62)

Allah SWT memiliki nama Al-'Aliyy yaitu Maha Tinggi. Tidak ada satu pun yang dapat menandingi ketinggian Allah SWT. Sebagai makhluk ciptaan-Nya, kedudukan kita di hadapan Allah adalah rendah, kecuali jika Allah SWT berkehendak meninggikan derajat kita.

Imam Ahmad bin Hanbal mengisahkan bahwa suatu hari Rasulullah SAW pergi bersama para sahabat. Setelah meninggalkan Madinah, tiba-tiba ada seseorang penunggang kuda menuju mereka. Penunggang kuda itu tiba, lalu memberi salam. Mereka pun menjawab salamnya.
Penunggang kuda itu bertanya, "Apakah Islam itu?"

Rasulullah SAW bersabda, "Hendaknya kamu bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah SWT dan Muhammad adalah Utusan Allah. Kamu pun harus mendirikan shalat, berpuasa pada bulan Ramadhan, membayar zakat, dan beribadah haji ke Baitullah".

Penunggang kuda itu berkata, "Sungguh, aku mengakuinya".
Namun, tiba-tiba kaki depan kuda pemuda itu masuk ke lubang yang besar sehingga kudanya terperosok, laki-laki itu pun terjatuh dengan kepala terbentur hingga ia meninggal.

Rasulullah memalingkan wajahnya dan berkata, "Apakah kalian tidak melihat keberpalinganku dari orang itu? Sungguh, aku melihat dua malaikat menyuapkan buah surga ke mulut orang itu sehingga aku tahu ia meninggal dalam keadaan lapar. Orang itu termasuk yang ditinggikan derajatnya di sisi Allah SWT".

Tidak ada komentar: